Cara Beli Domain Tanpa Hosting

Last Updated on April 5, 2023 by Yuri Adrian

Halo, teman-teman. Apakah ada dari kalian yang mau membuat website sendiri tapi budget-nya pas-pasan? Sudah pilih nama domain yang cocok dan layanan hosting tapi biayanya gak cukup? Saran saya nih, beli dulu saja domainnya. Memangnya bisa beli domain gak pakai hosting? Bisa dong. Simak saja deh tutorial bagaimana cara beli domain tanpa hosting di bawah ini.

Membuat Website

Ini sih berdasarkan pengalaman pribadi saya ya.

Dulu awal-awal mau bikin website pribadi (blog), sempet jadi gak semangat karena waktu lihat biaya beli domain dan hosting ternyata cukup mahal buat saya. 😢

Untungnya ada temen yang kasih saran, mending saya beli domain dulu, hostingnya nanti saja.

Daripada nanti menyesal karena nama domain website yang saya mau keburu dipakai orang lain.

Membuat konten di blog
Ilustrasi membuat content website (sumber: hiclipart.com)

Iya, betul juga saran dari teman saya itu.

Makanya begitu saya cek nama domain website yang saya mau masih ada, gercep deh saya beli nama domainnya buat setahun ke depan.

Hostingnya, saya beli setelah saya nabung nyisihin uang jajan. 😎

O iya, mungkin saja di antara kalian masih ada yang bingung apa sih domain dan hosting itu?

Ok, baeklah kita sama-sama bahas dulu, singkat saja…

Apa itu Domain?

Domain…

Hmm, saya ambil satu penjelasan singkat dari Mas Andin Rahmana ya.

Beliau ini adalah seorang praktisi, pembicara dan juga trainer handal di bidang digital marketing.

Nah, kata Mas Andin misalkan kita mau membangun sebuah rumah, kita tuh harus beli dulu sepetak tanah dan ada nama jalannya. Habis itu, baru deh kita bisa membangun sebuah rumah. 😉

Dari penjelasan tadi, kita bisa ambil kesimpulan kalau domain itu ibaratnya nama jalan, hosting itu tanahnya dan website itu adalah rumahnya yang kita bangun.

Cara Beli Domain Tanpa Hosting
Ilustrasi perbedaan antara Domain, Website dan Web Hosting (Sumber: andinrahmana.com)

Terus…

Apa itu Hosting?

Saya ambil penjelasan dari salah seorang mentor SB1M, yaitu Mas Agus.

Kalau kita mau bikin sebuah toko, domain itu ibaratnya nama toko, hosting itu ya tokonya.

Sementara pengelola gedung tempat kita sewa toko itu bisa dibilang adalah perusahaan penyedia doman dan hostingnya.

Paham kan ya? 😁

Ok, kita lanjut ya…

Tips Pilih Nama Domain Website

Kalau kalian baru mau bikin website untuk pertama kalinya, pastinya masih aga bingun mau pilih nama domain website. Iya kan?

Saya dulu juga itu sempet kayak gitu, saya termasuk orang yang bingung nentuin nama domain website.

Cara Beli Domain Tanpa Hosting
Ilustrasi nama domain website (sumber: hiclipart.com)

Kalau kalian masih bingung juga, ada baiknya ikut saran atau tips memilih nama domain website dari mentor senior SB1M, Mas Agus.

Pemilik situs https://agushero.com/ ini memberi saran kalau kalian pertama kali mau bikin website sebaiknya nama domainnya adalah nama pribadi.

Karena apa? Karena, kalau kalian memang pertama kali alias newbie yang baru terjun ke dunia digital marketing adalah penting untuk membangun sebuah personal branding.

Contoh nama domain website yang memakai nama pribadi pemiliknya diantaranya:

agushero.com
andinrahmana.com
andreasagung.com
bertosaksonojati.com
neilpatel.com
yuriadrian.my.id

Dan masih banyak lagi.

Ok, lanjut ya…

Tempat membeli Domain

Beli domainnya di mana ya, gan?

Wah, kalau itu mah sekarang banyak sekali pilihannya.

Tapi sebelum itu, kita sama-sama lihat dulu yuk format penulisan nama domain website ya.

Format penulisannya adalah sebagai berikut…

Cara Beli Domain Tanpa Hosting
Format penulisan nama domain website.

Dari gambar di atas, bisa kalian lihat nama domain itu adalah yang akan menjadi nama website kepunyaan kalian.

Jadi penting banget, sebelum kalian membuat nama domain sebaiknya rencanakan terlebih dahulu sebuah nama domain yang simpel, pendek, unik dan gampang diingat. 😎

Jangan sampai salah nama juga ya, kalau sudah sekali terdaftar gak bisa berubah itu nama domainnya.

Di Indonesia sekarang ini, banyak sekali perusahaan penyedia layanan domain dan hosting, misalnya:

  • Niagahoster
  • Hostinger
  • Maxindo Content Solution
  • Jagoan Hosting
  • Dewaweb
  • Idwebhost
  • Rumahweb
  • Masterweb
  • Domainesia

Berbeda dengan perusahaan penyedia layanan domain dan hosting yang ada di luar negeri yang metode pembayarannya memakai kartu kredit, kalau beli layanan dari Indonesia bayarnya bisa pakai kartu debit, mobile banking, OVO, GoPay, bayar di Alfamart, Indomaret dan lain sebagainya.

Bagaimana Cara Beli Domain Tanpa Hosting

Di sini, kita ambil contoh membeli domain website di Niagahoster ya.

Caranya juga gampang dan simple banget.

Pertama yang harus kalian lakukan adalah…

Cari Domain

Yup, pastikan nama domain yang kalian mau pakai masih ada.

Cara Beli Domain Tanpa Hosting
Menu cek domain di Niagahoster

Kalau domain tidak tersedia, wayahna kalau kata orang Sunda mah kalian harus cari nama domain yang lain.

O iya, selain itu buat cek nama domain tersedia atau tidak, kalian bisa pakai fitur CEK DOMAIN di bawah ini ya.

Langkah kedua adalah…

Tambahkan ke Cart

Kalau nama domain yang kalian mau ternyata masih tersedia, gaskeun saja gaes langsung pilih nama domainnya dan tekan tombol Tambahkan ke Cart.

Kalian juga bakalan bisa lihat biaya nama domain dengan durasi minimal 1 tahun.

Di tahap ini, nama domain yang kalian pilih sudah ada di dalam keranjang.

Langkah ketiga selanjutnya adalah…

Pilih Tanpa Hosting

Karena memang kalian mau beli domain saja tanpa hosting, jangan lupa dipilih Tanpa Hosting seperti gambar di bawah ini.

Cara Beli Domain Tanpa Hosting
Pilihan Tanpa Hosting di Niagahoster

Ini artinya kalian cuma membeli doman tanpa order hosting.

Checkout

Kalau kalian sudah yakin nama domain yang kalian mau sudah benar, langsung saja klik tombol Checkout Sekarang.

Tombol pilihan ini bisa kalian temukan di menu Cart.

Pembayaran Nama Domain

Menu pembayaran ini bisa klaian gunakan kalau kalian sudah melakukan Login/Registrasi.

Kalau kalian adalah pengguna baru, tentu saja kalian harus Registrasi terlebih dahulu.

Metode pembayaran yang ada di Niagahoster juga banyak pilihannya. Bisa pakai BCA Virtual Account, Mandiri Virtual Account, Kartu Kredit, PayPal, GoPay dan masih banyak lagi.

Di bawah ini adalah contoh pembayaran di Niagahoster pakai GoPay.

Pembayaran layanan Niagahoster bisa pakai GoPay
Pembayaran layanan Niagahoster pakai GoPay

Pastikan proses pembayarannya berhasil ya.

Notifikasi pembayaran nama domain ini juga bisa kalian lihat di e-mail yang kalian daftarkan ke Niagahoster.

Terakhir…

Aktivasi Domain

Ini wajib kalian lakukan kalau kalian mau nama domainnya aktif.

Caranya juga gampang banget.

Pihak Niagahoster akan mengirimkan sebuah e-mail ke alamat e-mail yang kalian daftarkan ke Niagahoster.

Klik link yang ada di dalam e-mail terus kalian akan mendapatkan lagi sebuah e-mail yang isinya adalah nama domain punya kalian sudah diaktifkan.

Status domain AKTIF.

Selesai deh.

Penutup

Semoga informasi ini bermanfaat dan bisa menjawab pertanyaan apakah bisa hanya beli domain tanpa hosting? Yup, jawabannya bisa banget.

Tonton juga video tutorialnya di bawah ini ya.

Tapi, kalau kalian mau website atau blognya online itu artinya kalian harus punya domain dan juga hosting. ⚠️

Nah, kalau kalian mau dapat domain gratis, kalian cukup cara membeli layanan hosting dari Niagahoster. Mumpung ada Diskon Up To 70% juga gratis SSL gak cuma gratis Domain loh!😉

Saya tambahin diskon 5% kalau kalian pakai kode kupon YURIADRIAN waktu membeli hostingnya ya.

Terima kasih.

Visited 652 times, 1 visit(s) today

Tinggalkan komentar