Cara Mudah Menginstall Aplikasi VPN Neverblock di Smartphone Android

Last Updated on Oktober 25, 2021 by Yuri Adrian

Kalau sebelumnya, saya pernah berbagi pengalaman menginstall aplikasi VPN di PC atawa laptop, sekarang saya mau mencoba berbagi pengalaman menginstall aplikasi ini di platform yang berbeda. Ya berikut ini adalah cara mudah menginstall aplikasi VPN Neverblock di smartphone Android.

Memangnya bisa? Bisa dong …

O iya sekali lagi saya infokan aplikasi ini direkomendasikan oleh teman-teman dari Indogamers.

Ok kita mulai saja dengan langkah pertama yaitu pastikan kalian mempunyai hp atau smartphone Android..hehehe

Bukan, yang pertama Anda lakukan adalah…

Kunjungi situs Neverblock

Link-nya adalah https://neverblock.me/

Tampilan homepage
Tampilan Official Website Aplikasi VPN Neverblock

Langkah selanjutnya…

Pilih menu REGISTER

Kemudian mengisi data seperti di bawah ini:

Registrasi akun baru
Data-data yang diperlukan dalam proses registrasi Neverblock

Kalau data-data yang diinput sudah benar, lalu klik atau pilih tombol REGISTER, maka selanjutnya adalah buka e-mail Anda yang didaftarkan untuk aplikasi Neverblock.

Segera…

Aktivasi Akun Neverblock

Caranya cukup mudah yaitu tinggal klik tombol Activate Your Account.

Aktivasi Akun Neverblock via E-mail
Aktivasi Akun Neverblock via E-mail
Selamat Akun Neverblok Sudah Aktif

Kalau akun Neverblock sudah selanjutnya adalah melakukan login untuk…

Download Aplikasi VPN Neverblock

Yang sudah tersedia di Google Play Store.

Install Aplikasi VPN Neverblock via Google Play Store
Install Aplikasi VPN Neverblock via Google Play Store

Tunggu sampai proses instalasi selesai.

Tahapan Install Aplikasi VPN Neverblock via Google Play Store
Tahapan Install Aplikasi VPN Neverblock via Google Play Store

Kalau aplikasi Neverblock sudah ada di hp selanjutnya adalah…

Buka Aplikasi Neverblock

Klik OPEN untuk mulai menggunakan aplikasi ini atau pilih icon Neverblock yang sudah terinstall di smartphone, lakukan proses Login.

Aplikasi VPN Neverblock Sudah Berhasil Diinstall Di Smartphone
Aplikasi VPN Neverblock Sudah Berhasil Diinstall Di Smartphone

Aktifkan VPN Neverblock

Untuk memulai koneksi menggunakan aplikasi VPN Neverblock, tinggal klik tombol berwarna merah.

Klik Tombol Murah Supaya Terhubung Dengan Internet Menggunakan Neverblock
Klik Tombol Murah Supaya Terhubung Dengan Internet Menggunakan Neverblock

Kalau Anda adalah untuk pertama kalinya menggunakan aplikasi ini maka akan muncul notifikasi seperti di bawah ini:

Klik Ok Untuk Memulai Mengaktifkan Aplikasi VPN Neverblock
Klik Ok Untuk Memulai Mengaktifkan Aplikasi VPN Neverblock

Aplikasi sudah aktif

Kalau tombol sudah berwarna hijau, artinya aplikasi ini sudah aktif.

Untuk menonaktifkan juga mudah, tinggal klik saja tombol tersebut sampai kembali berwarna merah.

Ini tanda klu aplikasi VPN Neverblock sudah aktif
Ini tanda kalau aplikasi VPN Neverblock sudah aktif

Ok, semoga informasi cara mudah menginstall aplikasi VPN Neverblock di smartphone Android ini bisa bermanfaat.

Selamat mencoba!!

Visited 270 times, 1 visit(s) today

Satu pemikiran pada “Cara Mudah Menginstall Aplikasi VPN Neverblock di Smartphone Android”

Tinggalkan komentar