Last Updated on Oktober 3, 2018 by Yuri Adrian
Match day ke-2 Liga Champions, Grup H, Si Nyonya Tua menjamu tamunya jawara Swiss, Berner Sport Club Young Boys di Stadion Allianz Turin. 3 gol La Joya bawa Si Nyonya Tua kalahkan Young Boys dan puncaki klasemen sementara Grup H.
Tidak ada CR7 di laga ini sepertinya adalah waktu yang tepat buat Paulo ‘La Joya’ Dybala menjadi bintang lapangan.
Juve tidak diperkuat oleh CR7 yang dihukum satu kali larangan bertanding karena mendapatkan kartu merah di laga kontra Valencia.
Susunan pemain yang diturunkan Massimiliano Allegri
Juventus vs BSC Young Boys
- Wojciech Szczesny kembali mengawal gawang Juventus.
- Trio BBB (Benatia, Bonucci, Barzagli) menjadi benteng pertahanan Si Nyonya Tua.
- Paulo Dybala dan Mario Mandzukic menjadi tumpuan di lini depan, didukung oleh Federico Bernardeschi.
Gol-gol Kemenangan Juventus
La Joya membuka kemenangan Juventus di menit ke-5.
Paulo. Dybala. 1-0. Brilliant pass by Bonucci 🔥pic.twitter.com/a81mxziSe9
— Tarek Khatib (@ADP1113) October 2, 2018
Memanfaatkan umpan panjang dari Bonucci, Dybala melepaskan tendangan first time yang tidak dapat dihalau penjaga gawang Young Boys.
La Joya mencetak gol keduanya di menit ke-33.
Dybala Doppietta! 2-0. pic.twitter.com/HBstOF4LaC
— Tarek Khatib (@ADP1113) October 2, 2018
Kali ini, Dybala memanfaatkan bola tendangan Matuidi yang tidak dapat dihalau dengan baik oleh penjaga gawang Young Boys.
La Joya menyempurnakan penampilannya dengan mencetak gol ketiga di menit ke-69.
DYBALA. HAT-TRICK. pic.twitter.com/XcsK7VpIgP
— Tarek Khatib (@ADP1113) October 2, 2018
Kali ini, Dybala dengan tenang meneruskan umpan Juan Cuadrado yang menusuk di sisi kiri pertahanan Young Boys.
Tiga gol yang dicetak Paulo Dybala membuat penyerang asal Argentina ini sepertinya berhak menyandang pemain terbaik di laga Juve kontra Young Boys.
💎💎💎 Triple Joya 🙌🙌🙌#JuveYB #UCL #ForzaJuve pic.twitter.com/CE6kbTyxUk
— JuventusFC (@juventusfcen) October 2, 2018
Situs Whoscored.com memberikan nilai sempurna, 10, kepada La Joya. Catatan apik La Joya di laga ini adalah 7 kali tendangan ke gawang Young Boys, 5 diantaranya tepat sasaran dan 3 berbuah gol.
Berhasilnya Si Nyonya Tua Kalahkan Young Boys membuat Juve untuk sementara memuncaki klasemen Grup H dengan nilai sempurna 6 dari dua kali pertandingan.
Menang melawan Young Boys, juga adalah kemenangan ke sembilan Juventus di semua kompetisi musim ini.
9 – Juventus have won all their first nine seasonal game, their record since 1929/30 (first Serie A season). Legend.
— OptaPaolo (@OptaPaolo) October 2, 2018
Opta juga mencatat, Juve sudah 18 kali tidak terkalahkan di laga kandang pertandingan Liga Champions. Terakhir, Juve kalah dari Bayern Munich di tahun 2009.
18 – @juventusfc are unbeaten in their last 18 home games in the group stages of the Champions League (W10 D8) since a 4-1 loss to Bayern Munich in December 2009. Fort. #JuveYB
— OptaPaolo (@OptaPaolo) October 2, 2018
Lawan Juve selanjutnya adalah Si Setan Merah, Manchester United.