37 Medali Emas Disabet Indonesia di Asian Para Games 2018

Last Updated on Oktober 14, 2018 by Yuri Adrian

Luar biasa !! Sebanyak 37 medali emas disabet Indonesia di Asian Para Games 2018 yang baru saja selesai Sabtu (13-10-2018) kemarin.

Secara keseluruhan kontingen Indonesia mengumpulkan total 135 medali 😎

Selain menyabet 37 medali emas, Indonesia juga mendapatkan 47 medali perak dan 51 medali perunggu.

Dengan perolehan tersebut Indonesia berada di

Peringkat Ke-5

Di bawah kontingen Tiongkok, Korea Selatan, Iran dan Jepang.

Peringkat 10 Besar Perolehan Medali Asian Para Games 2018 (asianparagames.id) https://gms.asianparagames2018.id/RS2018/bm/cm/MedalsTally.aspx?sname=ALL%20SPORTS
Peringkat 10 Besar Perolehan Medali Asian Para Games 2018 (asianparagames.id)

Hasil ini sangat membanggakan, karena pada awalnya Indonesia menargetkan masuk peringkat ke-7 dan mendapatkan 16-19 medali emas.

[ Baca juga: Prestasi Indonesia di Asian Para Games ]

Dari 37 medali emas, terbanyak disumbangkan dari cabang olahraga

Catur

Atlet-atlet catur Indonesia mengoleksi 11 medali emas, 5 medali perak dan 6 medali perunggu. KEREN !!

Cabang olahraga lain yang menyumbangkan banyak medali emas untuk tim Indonesia adalah dari cabor para atletik dan bulutangkis. Masing-masing 6 medali emas,

Perolehan Cabang Olahraga yang menyumbang medali untuk kontingen Indonesia (asianparagames.id)
Perolehan Cabang Olahraga yang menyumbang medali untuk kontingen Indonesia (asianparagames.id)

Terima kasih untuk seluruh atlet & official Indonesia di Asian Para Games 2018 !!

INDONESIA JUARA !!

Visited 91 times, 1 visit(s) today

Tinggalkan komentar