Jadwal Kereta Terakhir ke Bogor

Last Updated on Juni 17, 2023 by Yuri Adrian

Halo, teman-teman. Barangkali ada yang mau jalan-jalan ke Bogor naik KRL atau kereta, terus belum tau kereta terakhir ke Bogor jam berapa. Berikut di bawah ini bakalan saya share jadwal kereta terakhir ke Bogor ya.

Dicatat atau diingat baik-baik, jangan sampai kalian ketinggalan kereta ya.

Jadwal yang saya bagikan ini berdasarkan jadwal baru perjalanan kereta Bogor yang sudah dirilis PT KCI Update 14 Juni 2023.

Jam Operasional KRL Jabodetabek

Sekarang ini jam operasional KRL di wilayah Jabodetabek mulai pukul 04.00 sampai dengan 24.00 WIB.

Sebelumnya kan pernah karena kasus harian COVID masih tinggi jam operasional KRL Commuter Line di wilayah Jabodetabek sampai pukul 22.00 WIB.

Bahkan pernah juga jam operasional KRL Commuter Line itu cuma sampai pukul 8 malam.

Jadwal Kereta Terakhir ke Bogor
Suasana malam hari di Stasiun Bogor.

Walaupun sudah ada penambahan jadwal operasional KRL itu, sebaiknya sebelum naik kereta Commuter Line teman-teman tetap atur atau rencanakan perjalanan terlebih dahulu ya.

Teman-teman yang mau naik KRL atau kereta Bogor ada baiknya selalu cek dulu jadwal kereta terakhir ke Bogor hari ini. 😉

Jadwal Perjalanan Kereta Bogor

Buat teman-teman yang baru naik KRL Jabodetabek, bisa lihat peta rute KRL Commuterline terbaru di bawah ini ya.

Peta Rute KRL Commuter Line Jabodetabek 2022
Peta Rute KRL Commuter Line Jabodetabek 2022

Mulai 28 Mei 2022 lalu, kereta yang jurusan akhir Stasiun Bogor itu cuma ada yang pemberangkatan dari Stasiun Jakarta Kota.

Sudah gak ada lagi kereta relasi Stasiun Bogor – Tanah Abang – Jatinegara.😓

Perubahan ini dilakukan untuk mendukung optimalisasi Stasiun Manggarai.

Jalur Jakarta Kota-Bogor ini dikenal juga dengan sebutan RED LINE.

Sesuai dengan Grafik Perjalanan Kereta Api atau yang lebih dikenal dengan sebuatan GAPEKA 2023, jadwal kereta terakhir ke Bogor adalah KA nomor 1454, berangkat pukul 23:50 WIB dari Stasiun Jakarta Kota.

Kereta Bogor terakhir ini sesuai dengan jadwal diperkirakan sampai di Stasiun Bogor sekitar pukul 01:24 WIB.

Jadwal kereta Bogor terakhir di setiap stasiun yang dilewatinya bisa kalian lihat di tabel di bawah ini…

StasiunPukul (WIB)
Jakarta Kota23:50
Jayakarta23:54
Mangga Besar23:56
Sawah Besar23:57
Juanda23:58
GambirLS
Gondangdia00:03
Cikini00:04
Manggarai00:15
Tebet00:18
Cawang00:19
Duren Kalibata00:21
Pasar Minggu Baru00:22
Pasar Minggu00:28
Tanjung Barat00:31
Lenteng Agung00:34
Univ. Pancasila00:35
Univ. Indonesia00:42
Pondok Cina00:44
Depok Baru00:49
Depok00:53
Citayam01:01
Bojonggede01:08
Cilebut01:14
Bogor01:24

Dari jadwal di atas, kalian bisa lihat juga kereta Bogor terakhir di Stasiun Manggarai itu adalah pukul 00.15 WIB.

Nah sebaliknya, kalau kalian mau tau jadwal kereta terakhir dari Stasiun Bogor kalian bisa baca jadwal lengkapnya di sini https://yuriadrian.my.id/krl-bogor-jakarta-sampai-jam-berapa/

Tips Naik Kereta Bogor

Nah, sekarang teman-teman sudah tau kan jadwal kereta terakhir ke Bogor dari setiap stasiunnya.

Tinggal dipilih saja mau naik di mana, pukul berapa. 😉

O iya satu lagi, teman-teman tetep harus selalu hati-hati dan waspada, ingat pesen dari Mimin Commuter Line di bawah ini yaa:

Nah, selain itu jadwal perjalanan KRL Jabodetabek tujuan Bogor di atas tadi, saya juga mau kasih sedikit tips bagaimana cara nyaman dan aman naik KRL Commuter Line.

  1. Rencanakan perjalanan dengan baik. Pastikan kalian sudah tahu mau naik dari stasiun mana dan turun di stasiun mana.
  2. Cek selalu jadwal perjalanan KRL. Kalian bisa pakai aplikasi KRL Access atau juga C-Access.
  3. Siapkan tiket. Pastikan kalian punya Kartu Multi Trip (KMT) atau kartu uang elektronik Bank (Mandiri e-Money, BNI Tap Cash, BRI Frizz dan Flazz BCA). Pastikan juga saldonya cukup (minimal Rp5.000). Nah, sekarang ini kalian juga bisa bayar tiket KRL Commuter Line pakai Gopay.
  4. Patuhi aturan dan juga arahan dari petugas yang ada di stasiun dan di dalam kereta.
  5. Jaga baik-baik semua barang bawaan, jangan sampai tertinggal atau berpindah ke tangan orang-orang yang tidak bertanggung jawab.

Ok, semoga info ini bermanfaat.

Terima kasih.

🙏🙏

Visited 41,446 times, 1 visit(s) today

Tinggalkan komentar